PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG PENDIDIKAN SEKSUAL ANAK USIA DINI DI PAUD SPS MENTARI PAGI RENTUNG, DESA BELANG TURI, KECAMATAN RUTENG

Sari, Melania Yulti (2022) PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG PENDIDIKAN SEKSUAL ANAK USIA DINI DI PAUD SPS MENTARI PAGI RENTUNG, DESA BELANG TURI, KECAMATAN RUTENG. Other thesis, Unika Santu Paulus Ruteng.

[img] PDF
Download (293kB)
[img] PDF
Download (2MB)

Abstract

Sari, Melania Yulti. 2022. Pengetahuan Orang Tua Tentang Pendidikan Seksual Anak Usia Dini Di PAUD SPS Mentari Pagi Rentung, Desa Belang Turi, Kecamatan Ruteng. Skripsi. Ruteng. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Katolik Santu Paulus Ruteng. Pembimbing 1:Elisabeth Sarinastitin, M.Pd. Pembimbing 2: Adriani Tamo Ina Talu, M.Pd. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui bagaimana pemahaman orang tua tentang pendidikan seksual anak, (2) untuk mengetahui cara pendampingan orang tua dalam pendidikan seksual anak. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi dan metode wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah 10 orang tua dari anak usia 5-6 tahun di PAUD SPS Mentari Pagi Rentung. Hasil penelitian menunjukan bahwa bentuk pemberian informasi mengenai seksual yang di berikan oleh orang tua di PAUD SPS Mentari Pagi Rentung merupakan bentuk informasi yang sederhana mengenai dampak buruk yang akan terjadi jika melakukan kesalahan yang berkaiatan dengan hubungan seksual. Pengajaran yang diberikan oleh orang tua anak usia dini I PAUD SPS Mentari Pagi Rentung benar-benar sesuai dengan kemampuan yang di miliki anak, sehingga pengajaran seksual yang mereka terima sangat sederhana dan sesuai dengan pengetahuan yang dimiliki orang tua. Pemberian pendidikan seksual oleh orang tua di PAUD SPS Mentari Pagi lebih kepada memberikan pemahaman kepada anak tentang kejahatan seksual di sekitar mereka, sehingga mereka dapat menjaga dirinya dari kejahatan seksual. Tujuan dari pemberian seksual pada anak untuk membantu anak dapat terampil melihat situasi-situasi berbahaya dan mencegah terjadinya pelecahan seksual, serta mengajarkan anak untuk mengetahui bagian-bgain tubuh yang tidak boleh disentuh oleh siapapun Kata Kunci: Pengetahuan Orang Tua, Pendidikan Seksual Anak Usia Dini

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Orang Tua, Pendidikan Seksual Anak Usia Dini
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Perpustakaan UNIKA St. Paulus Ruteng
Date Deposited: 14 Oct 2022 00:16
Last Modified: 14 Oct 2022 00:16
URI: http://repository.unikastpaulus.ac.id/id/eprint/1389

Actions (login required)

View Item View Item